Latest News

SPC S9 Omega, Smartphone Harga Murah dengan Prosesor Quad Core


Produsen lokal, SPC kembali meramaikan pasar gadget Indronesia dengan hadirkan smartphone murah terbarunya. Smartphone barunya ini memiliki nama SPC S9 Omega. Jika sebelumnya SPC sukes merilis Flazz, Excel, dan Phoenix, apakah kali ini akan sukses hadirkan Omega? Sebelum menentukan hal itu, mari kita lihat spesifikasi dan harga ponsel tersebut.

Pada bagian layarnya, smartphone SPC S9 Omega hadir dengan layar sentuh seluas 4 inci dengan resolusi 800 x 480 piksel (WVGA). Layarnya ini hadir dengan teknologi IPS dan berkerapatan 233 piksel per inci. Sedangkan untuk sistem operasi yaitu Android 4.4 KitKat.

smartphone murah dengan spesifikasi gak murahan

Beralih ke spesifikasi hardwarenya, SPC S9 Omega dibekali dengan prosesor quad core ARM Cortex A7 dengan kecepatan 1,2 GHz. Smartphone ini juga disokong dengan grafis GPU Mali 400MP2. Sayangnya, kapasitas RAM yang dibawa hanya sebesar 512 MB saja. Dengan RAM yang tergolong sempit, hal ini mengakibatkan multitasking yang kurang optimal. Sedangkan untuk kapasitas memori internalanya yaitu sebesar 4 GB dan masih bisa diperluas hingga 32 GB dengan cara menambahkan kartu microSD.

SPC S9 Omega ini hadir pula dengan fasilitas dual kamera. Dimana kamera pada bagian belakangnya yaitu telah beresolusi 5 megapiksel, dan sedangkan untuk bagian depannya yaitu sebesar 2 megapiksel. Cukup lumayan nih buat orang-orang narsis, apalagi kamera belakangnya sudah dibekali dengan LED flash.

Untuk konektivitasnya, smartphone SPC S9 Omega ini telah didukung dengan fitur 3G HSPA, WiFi, dual SIM, dan Bluetooth. Untuk memenuhi kebutuhan dayanya, smartphone ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 1300 mAh.

Tertarik memilikinya? Anda bisa membeli smartphone SPC S9 Omega ini dengan banderol harga Rp699.000 saja. Harganya ini masih tergolong murah jika dilihat dari spesifikasi yang dibawanya. Selain itu, Anda juga bisa membeli smartphone ini melalui toko online Lazada.com.

0 Response to "SPC S9 Omega, Smartphone Harga Murah dengan Prosesor Quad Core"